Translate

Friday 2 March 2012

Lembar kerja Ms.Word,Ms.Excel,Ms.Power Point


1.Identifikasi Lembar Kerja Microsoft Word 2003
Menu utama Microsoft Word 2003 ada 9 yaitu
File, Edit, View, Insert, Format, Tools, Table,
Window, Help
. Masing-masing menu mempunyai sub menu yang tersimpan didalamnya.
Disamping menu utama Microsoft Word 2003 memberikan pilihan lain untuk menjalankan
perintah yang tersimpan dalam menu yaitu dengan menggunakan Toolbar.
_Title Bar ( baris judul )
Adalah bagian yang menunjukkan nama program yang sedang aktif serta nama dokumen
yang sedang dibuka. Apabila membuka dokumen baru maka secara otomatis nama
dokumen diberi nama Document1, Document2 dan seterusnya.
_Menu Control Window dan Control Panel
Menu control window berada disudut kiri atas,sedangkan control panel berada pada sudut kanan atas, keduanya mempunyai fungsi untuk mengatur window program.
_Menu Bar ( baris menu )
baris menu berisi kumpulan menu utama dimana setiap menu mempunyai sub menu yang tersimpan didalamnya.
Tool Bar
dalah baris yang berisi kumpulan gambar ikon yang mewakili suatu perintah yang tersimpan dalam baris menu utama. Secara standart toolbar yang ditampilkan adalah toolbar standart dan toolbar formatting
_Work Space Area (ruang kerja)
Adalah bagian yang digunakan untuk melakukan pengetikan dokumen.
Rule Line (Mistar)
adalah bagian yang berbentuk penggaris. Ruler ini digunakan untuk mengatur Tabulasi,
batas-batas pengetikan sebelah kiri dan kanan serta membuat indentasi paragraph
dengan cepat.
_scroll bar
adalah bagian yang berada disamping kanan (vertical scroll bar)dan dibagian bawah (horizontal scrollbar) fungsi dari scroll bar ini adalah untuk menggulung dan menggeser layar.
View bar
view bar letaknya dibawahsebelah kiri sejajar dengan scroll bar yang digunakan untuk mengatur tampilan dokumen.Yang terdiri dari lima pilihan yaitu normal view,web lay out,print lay out view,outline view,reading lay out.
Status Bar
Baris status berguna untuk menampilkan informasi tentang dokumen yang sedan aktif antara lain halaman, jumlah halaman, nomor baris nomor kolom dll.

2.Identifikasi lembar kerja Microsoft Excel 
Mengenal Elemen Jendela Excel 2000 Setelah Excel 2000 diaktifkan, maka akan tampil lembar kerja yang masih kosong dengan nama Book1, seperti berikut:



 Menu Bar, berisi sederetan menu yang dapat digunakan, dimana setiap menu mempunyai sub menu masing-masing sesuai dengan fungsi dari menu induknya. Misalnya Edit, akan mempunyai sub menu yang berhubungan dengan edit data, begitu juga dengan menu yang lainnya. Standarnya menu bar terdiri dari :

Menu ini dapat dipilih dengan Mouse atau menggunakan tombol kombinasi ALT+huruf menu yang bergaris bawah secara bersamaan. Misalkan kita akan memilih menu edit, maka tekanlah tombol ALT jangan dilepas lalu tekan huruf E.  Toolbars Standard, adalah sederetan icon-icon yang akan sering digunakan. Toolbar digunakan agar kita dapat memilih dan menjalankan perintah dengan cepat dan mudah. Defaultnya toolbar ini terdiri dari:

Masing-masing toolbar mempunyai nama dan fungsi masing-masing, untuk mengetahui namanya cukup dengan mengarahkan pointer mouse ke icon yang dituju, tunggu sesaat, maka akan muncul nama dari icon tersebut.

 Toolbar Formatting, adalah toolbar yang sering kita gunakan yang berfungsi dalam hal memformat lembar kerja, apakah itu rata kiri, kanan atau rata tengah, kita juga bisa cetak tebal, miring atau bergaris bawah, semua ini adalah bagian dari proses memformat lembar kerja. Standarnya, toolbar ini terdiri dari:

Kita tinggal meng-klik icon tersebut untuk menggunakannya.

 Row Heading (Kepala garis), adalah penunjuk lokasi baris pada lembar kerja yang aktif. Row Heading juga berfungsi sebagai salah satu bagian dari penunjuk sel (akan dibahas setelah ini). Jumlah baris yang disediakan oleh Excel 2000 adalah 65.536 baris.



 Column Heading (Kepala kolom), adalah penunjuk lokasi kolom pada lembar kerja yang aktif. Sama halnya dengan Row Heading, Column Heading juga berfungsi sebagai salah satu bagian dari penunjuk sel (akan dibahas setelah ini). Kolom di simbol dengan abjad A – Z dan gabungannya. Setelah kolom Z, kita akan menjumpai kolom AA, AB s/d AZ lalu kolom BA, BB s/d BZ begitu seterus sampai kolom terakhir yaitu IV (berjumlah 256 kolom). Sungguh suatu lembar kerja yang sangat besar, bukan. (65.536 baris dengan 256 kolom)

 Cell Pointer (penunjuk sel), adalah penunjuk sel yang aktif. Sel adalah perpotongan antara kolom dengan baris. Sel diberi nama menurut posisi kolom dan baris. Contoh. Sel A1 berarti perpotongan antara kolom A dengan baris 1.  Formula Bar, adalah tempat kita untuk mengetikkan rumus-rumus yang akan kita gunakan nantinya. Dalam Excel pengetikkan rumus harus diawali dengan tanda ‘=’ . Misalnya kita ingin menjumlahkan nilai yang terdapat pada sel A1 dengan B1, maka pada formula bar dapat diketikkan =A1+B1  Scroll Bar, berfungsi untuk menggeser lembar kerja secara vertikal (Vertical Scroll Bar) dan horizontal (Horizontal Scroll Bar).




Pada lembar kerja Ms.Power Point terdapat   terdapat beberapa bar, menu dan tool-tool lain.Fungsi Utama Tombol Ms. Office (Ms. Office Button)

Ms. Office Button berisi fungsi-fungsi utama dari File, antara lain : New, Open,

Save, Save as, Prit, Prepare, Send & Publish.


Ribbon Tabs

Setiap Ribbon Tab akan menampilkan Ribbon yang berisi beberapa set dari Tool Groups. Ribbon tabs dalam Ms. PowerPoint 2007 antara lain : Home, Insert, Design, Animations, Slide Show, Review, dan View.


Ribbon Tab Home

pilihan pada Ribbon Tab Home, kemudian akan muncul Ribbon yang terdiri dari beberapa tool group, antara lain : Clipboard, Slides, Font, Paragraph, Drawing dan Editing, yang berfungsi untuk mengatur format slide dan isinya.


· Clipboard, terdapat tombol copy, paste, cut, dan format painter.

· Slide, terdapat tombol add slide, layout, reset dan delete.

· Paragraph, terdapat tombol untuk mengatur perataan (alignment), bullet and numbering, line spacing, dan beberapa tombol untuk mengatur paragraph.

· Drawing, terdapat tombol Text Box, Austoshape, Arrange, Quick Styles,Shape Fill, Shape Outline, dan Shape Effects.

· Editing, terdiri dari tombol Find, Replace, dan Select.


Ribbon Tab Insert


Ribbon tab Insert terdiri dari beberapa tool group, antara lain :

· Tables, perintah untuk menambahkan table pada tampilan slide Anda.

· Illustrations, terdapat tombol-tombol yang bisa Anda gunakan untuk menyisipkan gambar, clipart, photo album, shapes, smartart, dan chart (grafik).

· Links, tombol-tombol pada tool group ini dapat digunakan untuk membuatlink pada slide.

· Media Clips, untuk memperkaya tampilan slide Anda, maka anda dapat menambahkan file sound (suara) atau movie (film).

Ribbon Tab Design


Jika anda mengklik Ribbon tab Design, maka akan muncul Ribbon dengan beberapa tool group, antara lain : Page Setup, Themes, dan Background, berfungsi untuk mendesain slide Anda.

· Page Setup, terdapat tombol untuk mengatur orientasi dari slide, apakah anda akan menggunakan orientasi portrait atau landscape.

· Themes, Anda bisa menggunakan pilihan desain yang sudah disiapkan oleh Ms. PowerPoint 2007untuk slide Anda.

· Background, untuk memperindah slide yang Anda buat, anda bisa menata latar belakang slide Anda dengan menggunakan menu pada toolgroup ini.


Ribbon Tab Animations


Pada Ribbon Tab Animations, Anda bisa menambahkan berbagai macam bentuk animasi pada slide Anda. Terdapat 3 tool group yang bisa Anda gunakan, antara lain :

· Preview, tombol ini dipergunakan untuk melihat hasil dari animasi yang Anda berikan untuk slide Anda.

· Animations, Anda dapat memilih animasi bagi objek yang ada pada slide, terdiri dari animate dan custom animations.

· Transition to This Slide, untuk memebrikan slide pada perpindahan slide yang Anda buat.

Ribbon Tab Slide Show


Ribbon Tab Slide Show terdiri dari beberapa tool group, antara lain :

· Start Slide Show, untuk menentukan dari mana slide Anda dijalankan, apakah dari awal (from beginning) atau dari slide yang sedang aktif (from current slide show) atau pilihan Anda sendiri (custom slide show).

· Set Up, pada tool group ini terdapat tombol yang bisa digunakan untuk menyembunyikan slide (hide slide), merekam narasi (record narration) dan menentukan urutan slide (rehearse timings) yang akan ditampilkan.

· Monitors, Anda bisa mengatur resolusi dari slide presentasi Anda pada tool group ini.

Ribbon Tab Review

Terdapat tiga tool group pada Ribbon Tab ini, antara lain :

· Proofing, digunakan untuk melakukan pengecekan pada tata tulis yang Anda buat di slide.

· Comments, Anda bisa memberikan catatan pada slide yang Anda buat.

· Protect, Anda bisa menggunakannya untuk melindungi slide presentasi yang Anda buat

Ribbon Tab View

Tool group yang terdapat pada Ribbon Tab ini antara lain :

· Presentation Views, pada bagian ini Anda dapat melihat keseluruhan dari slide yang telah Anda buat. Anda bisa melihatnya secara normal, slide sorter, notes page, dan slide show. Selain itu Anda juga dapat membuat slide Master sesuai dengan desain yang Anda inginkan.

· Show/Hide, untuk membantu Anda dalam membuat slide presntasi, Anda bisa menampilkan penggaris (ruler) dan garis bantu (gridlines).

· Zoom, Anda dapat memperbesar ukuran slide yang Anda buat atau secara normal.

· Color/Grayscale, Pada bagian ini anda dapat menentukan apakah slide yang Anda buat berwarna (color) atau hitam putih (grayscale).

· Window, Anda manata tampilan window PowerPoint apakah secara cascade,split, atau berpindah ke window lain.
 
 

No comments:

Post a Comment